KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL C KELAS AWAL


Soal Guru Pembelajar
Modul C guru pembelajar kelas bawah yaitu berkaitan dengan PENGEMBANGAN DAN PELAKSANAAN KURIKULUM DI SEKOLAH DASAR (pedagogik) serta tentang KAJIAN BILANGAN CACAH DAN STATISTIKA untuk profesionalnya. Sebenarnya saya maunya off dulu dalam mengunggah kisi-kisi modul guru pembelajar,karena ingin mengunggah kisi-kisi modul PLPG Sertiikasi 2016, dikarenakan banyaknya permintaan maka saya teruskan untuk mengunggah kisi-kisi modul Guru Pembelajara hingga berakhir modul J disetiap hari.

Dalam modul C untuk kompetensi profesionalnya membahas beberapa topik diantaranya adalah
Topik I: Bilangan Cacah dan Operasinya.
Kegiatan Pembelajaran 1 tentang operasi tambah, kurang yang diterapkan pada bilangan cacah hingga 500.
Kegiatan Pembelajaran 2 tentang operasi perkalian dan pembagian pada bilangan cacah
Kegiatan Pembelajaran 3 tentang operasi hitung campuran pada bilangan cacah dan pengenalan pola bilangan sederhana

Topik II: Pecahan
Kegiatan Pembelajaran 1 tentang lambang pecahan biasa dan pecahan campuran serta representasinya dalam bentuk gambar.
Kegiatan Pembelajaran 2 tentang membandingkan dua pecahan (lebih dari, sama dengan, kurang dari) berikut representasinya dalam bentuk gambar.
Kegiatan Pembelajaran 3 tentang menggunakan gambar atau representasi lain secara tepat untuk menyelesaikan masalah matematika atau masalah dalam dunia nyata yang melibatkan operasi hitung (tambah, kurang, kali, bagi) atau relasi (lebih besar, lebih kecil sama dengan) pada pecahan.
Topik III: Statistika
Kegiatan Pembelajaran 1 tentang membaca, mendeskripsikan dan menginterpretasikan data dalam tabel dan diagram batang
Kegiatan Pembelajaran 2 tentang menentukan Rata-rata, Median dan Modus.

Sedangkan Kompetensi Pedagogiknya membahas tentang
a. Memahami prinsip-prinsip pengembangan kurikulum.
b. Memahami standar kompetensi lima mata pelajaran SD/MI.
c. Menentukan pengalaman belajar yang sesuai untuk mencapai tujuan lima mata pelajaran SD/MI

Silakan unduh semuanya di sini
KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL A KELAS AWAL
KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL A KELAS TINGGI

KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL B KELAS AWAL
KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL B KELAS TINGGI

KISI KISI SOAL TES AKHIR GURU PEMBELAJAR MODUL C KELAS AWAL




AYOO belajar bareng peserta, instruktur nasional, mentor, admin serta pengampu guru pembelajar di sini

Semoga Bermanfaat